Paket Wisata Sawarna

3 Days

Lansekap keindahan alam terselip menghadap Samudera Hindia. Pantainya berpasir putih, berair biru jernih dan berbukit hijau nan lebat. Panjang pantainya mencapai 65 km dihiasi karang dan pasir putih. Pantai ini adalah pantai terindah dari lima pantai yang dimiliki Provinsi Banten.

Sawarna nama pantainya, berada di sebuah desa pesisir yang memiliki berbagai macam objek wisata menarik untuk dikunjungi seperti pantai, sungai, hutan, panjat tebing, gua, dan agrowisata. Wilayah pesisir indah ini menyatu dengan kisah mistis Nyai Roro Kidul dan ekploitasi batu bara di Bayah dan Lebak oleh penjajah asing.

Anda akan terkesan dengan areal pesawahan yang membentang luas, panorama desa yang asri, hembusan sejuk udara khas desa agraris dan jejeran pohon kelapa yang berjejer bagai pagar desa.

Desa Wisata Sawarna merupakan titik awal Anda menjelajah alam yang elok hingga pengalaman berinteraksi dengan masyarakat tradisionalnya yang bersahaja. Pantai Sawarna terletak di wilayah Kampung Gendol, Desa Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Pantai indah ini jaraknya sekitar 150 km dari pusat kota Rangkasbitung. Berwisata di pantai ini sangat menyenangkan dan berkesan karena alamnya masih asli juga memiliki air laut yang jernih tidak tercemar.

Overview

Destinasi : Pantai Ciantir, Tanjung Layar, Goa Lalay, Karang Taraje, Lagoon Pari dan Gua Langir

You can send your enquiry via the form below.

Paket Wisata Sawarna
From $68.00
/ Adult
  • Private
  • 15 peserta dan kelipatannya