Gunung Kinabalu yang memiliki ketinggian 4095 meter diatas permukaan laut ini merupakan salah satu gunung tertinggi di Asia Tenggara. Gunung yang terletak di Kota Kinabalu negara bagian Sabah Malaysia ini dapat diakses melalui penerbangan langsung dari Kualalumpur, Manila, Singapura dan Hongkong selain jalan darat yang beraspal mulus dari Indonesia dan Brunei Darussalam.
Meskipun ketinggian gunung ini melebihi gunung Semeru maupun Kerinci di Indonesia akan tetapi jalur pendakiannya tidaklah sesulit jalur pendakian dua gunung tersebut. Untuk mendaki gunung ini tidak diperlukan keahlian khusus apapun, bahkan pendaki pemula yang memiliki stamina yang bagus bisa dengan mudah mendakinya.
Pengelolaan kawasan pendakian gunung ini juga terkenal cukup baik. Mulai dari peraturan hingga fasilitas di jalur pendakiannya dibuat dengan memperhatikan faktor kemudahan dan keamanan pendaki sekaligus perlindungan untuk kelestarian alamnya. Pendaki solo atau mandiri tidak diizinkan untuk memasuki jalur atau melakukan pendakian kesana. Kuota dan izin pendakian dikeluarkan oleh satu perusahaan swasta yang ditunjuk sebagai mitra oleh pemerintah negara bagian.
Di paket pendakian gunung Kinabalu ini, kami mengajak anda untuk menikmati sensasi berada di atap pulau Kalimantan ini. Sekaligus untuk melihat dan membandingkan tata kelola gunung ini dibanding dengan tata kelola kawasan pendakian gunung atau taman nasional di Indonesia.